Album Photo

Minggu, 31 Juli 2016

Ketika Aku menjadi GenBI (Beasiswa Bank Indonesia)

A. Sejarah GenBI
sumber : www.genbi.org

Bermula dari obrolan santai saat berbuka puasa bersama usai acara penandatanganan perjanjian kerjasama pemberian Beasiswa antara Bank Indonesia dengan Universitas Indonesia, Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah, Institut Pertanian Bogor dan Universitas Negeri Jakarta pada 3 Agustus 2011, muncul wacana untuk membentuk wadah berhimpun (komunitas) untuk menjalin komunikasi dan interaksi, saling menginspirasi, memotivasi serta menjalin sinergi antar sesama mahasiswa penerima Beasiswa Bank Indonesia.

Pada saat itu muncul beberapa kesepakatan, diantaranya adalah; nama dan lambang untuk Komunitas Penerima Beasiswa Bank Indonesia adalah Generasi Baru Indonesia (GenBI), membentuk tim perumus dan kelompok kerja yang bertugas untuk merencanakan pertemuan umum dan deklarasi yang akan dilaksanakan pada 11 November 2011 (11-11-11) serta menyusun rancangan Konstitusi Organisasi (Statuta, AD dan ART).

Berbagai cara dilakukan oleh kelompok kerja untuk menjalin komunikasi dan bersosialisasi ke seantero negeri, diantaranya dengan memanfaatkan jaringan media sosial (social media network) facebook dengan membuat FanPage Generasi Baru Indonesia (GenBI) yang di launching tepat pada tanggal 17 Agustus 2011.

Semangat pembentukan Komunitas Mahasiswa Penerima Beasiswa Bank Indonesia bergulir ke berbagai daerah melalui kegiatan pertemuan umum yang juga di isi dengan Learning Forum dalam bentuk Dialog & Diskusi Terbuka yang membahas kondisi terkini di bidang makro dan mikro ekonomi serta sosial-politik dengan narasumber yang kompeten di bidangnya

Komunitas Mahasiswa Penerima Beasiswa Bank Indonesia (Generasi Baru Indonesia) akan dibentuk di seluruh Perguruan Tinggi dimana ada Mahasiswa Penerima Beasiswa Bank Indonesia sebagai wahana serta sarana pengembangan kepemimpinan mahasiswa berbasis kampus yang diperuntukan dan dikelola oleh para Mahasiswa Penerima Beasiswa Bank Indonesia dalam rangka akselerasi dan optimalisasi potensi bibit – bibit unggul muda Indonesia yang memiliki beragam latar belakang bidang keahlian dan peminatan dengan harapan dapat melahirkan para pemimpin bangsa (future leader) yang memiliki kemampuan serta wawasan yang lebih luas dan komprehensif untuk menjawab berbagai tantangan kehidupan dunia dimasa depan.

Generasi Baru Indonesia juga bertujuan untuk meningkatkan kepekaan sosial serta menumbuhkan semangat dan jiwa pengabdian terhadap masyarakat sehingga para Mahasiswa Penerima Beasiswa Bank Indonesia dapat menjadi pemimpin yang menjulang keatas dan mampu mengakar ke bawah hingga terbangunnya mental pembelajaran yang bertitik pada proses perbaikan diri yang berkelanjutan.



B. GenBI di IAIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten
Rabu, 6 April 2016 merupakan momentum penerimaan melaui interview dari pihak BI kepada peserta pendaftar GenBI di IAIN, Banten. Pendaftar berjumlah 80 yang berasal dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, serta Fakultas Syariah namun bobot penerimaan hanya 40 mahasiswa/i saja. Dan syukur Alhamdulillah, aku lolos menjadi bagian dari Energi untuk Negeri: GenBI 2016.


C. Divisi GenBI
GenBI memiliki 4 divisi, diantaranya:
1. Kewirausahaan
2. Kesehatan
3. Pendidikan
4. Lingkungan Hidup
Hari ini, tepat pada tanggal 31 Agustus 2016 adalah hari pembentukan divisi dan pemilihan ketua umum GenBI. Bismillah dengan tekad yang kuat dan niat nan suci, aku memilih divisi "Lingkungan Hidup". Barakallah untuk ka Muhammad Iqbal yang kini memegang amanah sebagai koordinator GenBI IAIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten. Semoga Kami selaku pengurus komunitas GenBI dapat berkontribusi dengan baik dan memajukan serta mengharumkan nama Banten. Trimakasih. Sekian :)

(photo edited by : syarifah design)



1 komentar:

  1. Butuh IELTS 7.5 untuk beasiswa keluar negeri + aneka kebutuhan lain

    Future school of english, yang memiliki program GARANSI 7.5, mencari 100 kandidat untuk dididik secara GRATIS untuk mencapai IELTS 7.5 + digaji, sebagai duta & project percontohan.

    Syarat:
    Min 16 tahun - tidak terbatas
    Mau mengalokasikan 6-10 jam/minggu untuk bekerja part time memasarkan kursus IELTS melalui sosial media/lainnya
    Mau berkomitmen untuk belajar dengan sungguh sungguhdemi mencapai IELTS 7.5.

    Pilihan lokasi belajar: Kelapa gading, jelambar dan harapan indah

    Info: 08787 8787 190

    BalasHapus